KUMPULAN PANTUN MELAYU - Pantun cari pekerjaan

Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama 
yang sangat luas dikenal dalam 
bahasa-bahasa Nusantara (wikipedia)
Dalam postingan ini,lebih ke
"Pantun melayu" yang terdiri dari 2 bait 
(sampiran dan isi),4 baris,dan bersajak A-B-A-B. 
Ok, enough about the lesson... ini ada beberapa pantun yang bisa anda gunakan untuk mencari pekerjaan.      

KUMPULAN PANTUN MELAYU
 Pantun mencari pekerjaan

Sakit encok di malam ini,
langsung pergi cari pengobatan.
Saya cocok jadi TKI
karena hobi pukul majikan.

Bawa senjata janganlah bedil,
senjata api pake bayonet.
Saya pekerja yang jujur dan adil,
tidak korupsi kecuali kepepet.

Selat Malaka di dalam hati,
Sudah dijajal rindu terjalin.
Bolehkah saya test pegawai negeri?
Modal saya uang pelicin.

Merajut hati dengan kekasih,
cinta yang tebal harus setia.
Ingin hati jadi polisi,
karena saya hapal lagu india.

Burung perkutut burung belibis,
sangkarnya harus diberi tirai.
Saya takut menjadi artis,
nanti kena wabah si kawin cerai.

Ikan tawes makan di hutan,
teman-teman diajak, dan yang dirumah.
Ingin sukses jadi pemilik restoran,
tapi setiap saya masak, semua orang malah muntah!

Beli kebaya dengan sepatu,
disaat pergi untuk pameran.
Saya suka berjanji palsu,
ingin menjadi anggota dewan.

Si kecil Manik membeli permen,
kalo tertarik silahkan comment :-)
Jalanan bersih sangatlah licin,
baca kembali posting yang lain :-)
Irian punya si Cendrawasih, cukup sekian... terima kasih. :-)

1 comments:

kalau saya penget jadi pegawai
tapi dak sekolah
mau jadi apa saya jadinya
teman-teman sudah sukses semua...

Posting Komentar